Pada pembahasan kali ini kita akan membahas tipe tipe routing pada Mikrotik. berikut ini ada 4 tipe routing, yaitu:
1. Routing Type Unicast
- Merupakan tipe default routing yang bertujuan untuk meneruskan paket melalui route yang sudah dibuat.
2. Routing Type Blackhole
- Bertujuan untuk membuang paket yang dikirim melalui route tersebut secara diam diam, tanpa memberi pesan error.
3. Routing Type Prohibit
- Digunakan untuk membuang paket yang dikirim melalui route tersebut dengan memberikan pesan error type 3 code 13.
4. Routing Type Unreachable
- Sama seperti prohibit, bedanya hanya pada pesan errornya yaitu type 3 code 1.
1. Pertama-tama lakukan konfigurasi IP address pada setiap router sesuai dengan topologi.
2. Selanjutnya konfigurasi IP address pada setiap PC sesuai topologi, dan pastikan setiap PC terhubung dengan gatewaynya.
- PC1 menggunakan IP address 192.168.1.2/24 dengan gateway 192.168.1.1. Disini PC1 sudah terhubung dengan gatewaynya.
- PC2 menggunakan IP address 192.168.2.2/24 dengan gateway 192.168.2.1. Disini PC2 sudah terhubung dengan gatewaynya.
A. Routing Type Unicast
3. Selanjutnya konfigurasi routing pada kedua router.
- RB-01 menggunakan dst-address adalah IP network dari client RB-02.
- RB-02 menggunakan dst-address adalah IP network dari client RB-01.
4. Kemudian lakukan ping dari PC1 ke PC2. Saat route dengan type unicast melakukan ping, maka hasilnya adalah reply.
B. Routing Type Blackhole
5. Selanjutnya kita ubah static route yang tadi dibuat dengan mengganti typenya menjadi blackhole. Disini route dengan type blackhole flagnya adalah A SB.
6. Kemudian lakukan ping dari PC1 ke PC2. Saat route dengan type blackhole melakukan ping, maka hasilnya adalah timeout tanpa mengirim pesan eror.
C. Routing Type Prohibit
7. Selanjutnya kita ubah static route yang tadi dibuat dengan mengganti typenya menjadi prohibit. Disini route dengan type prohibit flagnya adalah A SP.
8. Kemudian lakukan ping dari PC1 ke PC2. Saat route dengan type prohibit melakukan ping, maka akan ada jawaban pesan error yaitu ICMP type;3, code;13, Communication administratively prohibited.
D. Routing Type Unreachable
9. Selanjutnya kita ubah static route yang tadi dibuat dengan mengganti typenya menjadi unreachable. Disini type route unreachable flagnya adalah A SU.
10. Kemudian lakukan ping dari PC1 ke PC2. Saat route dengan type unreachable melakukan ping, maka akan ada jawaban pesan error yaitu ICMP type;3, code;1, Destination host unreachable.
Itu dia MTCRE - Lab 2.5 : Routing Type. Jika ada pertanyaan silahkan bertanya di kolom komentar. Semoga Bermanfaat! SAMPAI BABAY!
0 Komentar