Ticker

6/recent/ticker-posts

LAB 5.5 : TOOLS WIRELESS

Router MikroTik memiliki fungsi dan fitur yang bisa kita gunakan untuk komunikasi antar device menggunakan Wireless (nirkabel/tanpa kabel). Pada menu wireless terdapat beberapa tools (alat) yang bisa gunakan untuk membangun, memantau, dan memonitor jaringan wireless disekitar kita.

Tools yang akan saya coba pada lab ini adalah scanner, frequency usage, wireless sniffer, wireless snooper, dan registration table. Sebelum konfigurasi, pastikan interface wireless sudah aktif.

1. Scanner (pemindai).
Tool berfungsi untuk memindai atau memperlihatkan informasi Access Point yang ada di sekitar kita, mulai dari MAC address AP, SSID, band, channel, signal, radio name, dan versi router os jika AP tersebut adalah Mikrotik.
Untuk menggunakan tool ini perintahnya adalah interface wireless scan wlan1.


2.  Frequency Usage (penggunaan frekuensi).
Tool ini berfungsi untuk melakukan scanning terhadap frekuensi di sekitar perangkat mikrotik yang kita gunakan. Frequency usage akan menampilkan banyak atau sedikitnya frekuensi yang digunakan, sehingga kita bisa menentukan frekuensi mana yang akan kita gunakan untuk mengurangi interferensi.
Untuk menggunakan tool ini perintahnya adalah interface wireless frequency-monitor wlan1.


3. Wireless Sniffer (pelacak nirkabel).
Tool ini berfungsi untuk menangkap dan meyadap paket paket atau data yang berjalan di jaringan kita. Tool ini sangat berguna untuk menganalisa trafik jaringan kita.
Untuk menggunakan tool ini perintahnya adalah interface wireless sniffer packet print.


4. Wireless Snooper (pengintai nirkabel).
Tool ini berfungsi untuk mengetahui load dan besar trafik frekuensi dengan lebih detail dibanding scanner. Tool ini dapat menampilkan info access point, jumlah station dan client, sinyal, dan bandwidth.
Untuk menggunakan tool ini perintahnya adalah interface wireless snooper snoop wlan1.


5. Registration Table (meja pendaftaran).
Tool ini berfungsi untuk melihat semua client yang terhubung ke Access Point.
Untuk menggunakan tool ini perintahnya adalah interface wireless registration-table print.



Itu dia Lab 5.5 : Tools Wireless. Jika ada pertanyaan silahkan bertanya di kolom komentar. Semoga Bermanfaat! SAMPAI BABAY!

Posting Komentar

0 Komentar